Kegiatan tersebut akan diselenggarakan mulai dari tanggal 16 – 17 September 2022 bertempat di Pelataran Menara Pinisi Universitas Negeri Makassar.
Peserta dari kegiatan Expo Kewirausahaan bagi mahasiswa-mahasiswi penerima Beasiswa Bidikmisi dan KIP Kuliah se-Kota Makassar.
Enal selaku Ketua Umum IKBIM KIP UNM mengatakan bahwa tujuan dari kegiatan Expo Kewirausahaan untuk menwadahi ide–ide kreatif dan juga sebagai wadah untuk mengimplementasikan teori-teori ilmu Kewirausahaan yang telah di dapatkan oleh Mahasiswa penerima Beasiswa Bidikmisi dan KIP Kuliah di Kampus masing-masing.
"Dengan adanya kegiatan Expo Kewirausahaan ini, maka diharapkan kepada mahasiswa penerima Beasiswa Bidikmisi dan KIP Kuliah se-Kota Makassar mampu mengimplementasikan ilmu kewirausahaan yang mereka miliki serta meningkatkan pengetahuan mereka tentang dunia usaha,”jelasnya.
Lanjut Enal menyampaikan bahwa mulai kemarin tanggal 11- 14 September 2022 telah dibuka pendaftaran untuk mereka yang ingin ikut dikegiatan Expo Kewirausahaan untuk segera mendaftar.
“Betul kami sudah membuka pendaftaran sejak kemarin dan akan di tutup pemdaftarannya pada tanggal 14 Septemebr 2022, maka bagi yang ingin meningkatkan potensi jiwa usahanya jangan melewatkan kesempatan ini,”bebernya.
Diketahui pula persyaratan bagi peserta yang ingin ikut dikegiatan Expo Kewirausahaan yaitu :
1. Mahasiswa Aktif Penerima Beasiswa Bidikmisi dan KIP Kuliah Se-Kota Makassar
2. Memiliki Usaha
3 Follow IG dan Youtbe IKBIM KIP UNM dan Bel_Creative.id.expokwu2022
5. Upload Twibbon
0 Komentar